Pemprov DKI Terima Sumbangan 20 Kendaraan Transjakarta Cares
Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta menerima 20 kendaraan Transjakarta Cares. Puluhan kendaraan minibus tersebut senilai Rp 3,126 miliar khusus untuk warga penyandang disabilitas. Satu minibus ini memiliki kapasitas tujuh penumpang.
Penambahan ini akan membantu Transjakarta meningkatkan pelayanan kepada penyandang disabilitas.
Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama mengatakan, penambahan mobil Transjakarta Cares ini sangat berarti. Saat ini, kata Basuki, jumlah warga yang menggunakan layanan ini cukup banyak, sementara Pemprov DKI baru memiliki enam unit kendaraan.
Diungkapkan gubernur, armada Transjakarta Cares ini disediakan khusus bagi warga penyandang disabilitas dari keluarga kurang mampu. Mereka, sambung Basuki, akan diantar kendaraan ini menuju halte Transjakarta terdekat jika ingin berobat ke rumah sakit.
Transjakarta Luncurkan Layananan Bagi Difabel"Saya atas nama Pemprov DKI Jakarta mengucapkan terimakasih kepada Tahir Foundation," kata Basuki di Balaikota, Jumat (3/3).
Direktur Utama PT Transjakarta Budi Kaliwono menambahkan, enam unit Transjakarta Cares yang ada saat ini setiap harinya melayani 30 hingga 40 penyandang disabilitas. Dengan penambahan 20 unit, maka Jakarta memiliki 26 unit Transjakarta Cares.
"Penambahan ini akan membantu Transjakarta meningkatkan pelayanan kepada penyandang disabilitas. Sumbangan ini akan dimanfaatkan sebaik-baiknya untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat," terangnya.
Dia menjelaskan, Transjakarta Cares beroperasi sejak pukul 08.00 WIB hingga 17.00 WIB. Penyandang disabilitas dapat memesan mobil Transjakarta Cares dengan cara menghubungi call center 1500 102 atau mengirimkan pesan singkat (SMS) ke 081111545001.
"Penjemputan dilakukan di lokasi awal pelanggan untuk diantar ke halte Transjakarta terdekat," tandasnya.